On The Map merupakan sebuah project global volunteer yang akan berlangsung selama 6 minggu serta melibatkan exchange participant dan partner komunitas yang berfokus pada poin-poin SDG. Project On The Map bertujuan untuk memberikan dampak pada SDG #8 Pekerjaan layak dan pertumbuhan ekonomi dengan meningkatkan jumlah anak muda yang sadar akan SDG, meliputi isu-isu lokal dan global, serta pemahaman akan kemampuan pribadi untuk berkontribusi pada topik-topik tersebut. Selain itu, meningkatkan jumlah advokat SDG; orang-orang yang teredukasi mengenai detail dan dampak SDG dan akan mempromosikan dan mengedukasi orang lain tentang cara berkontribusi terhadap SDG.